A W A S ! ! ! JARINGAN / SINDIKAT PENIPUAN PAKET PENGIRIMAN BARANG LEWAT INTERNET






 Hasil gambar untuk PENIPUAN PAKET PENGIRIMAN BARANG LEWAT  INTERNET


Zaman  kemajuan ilmu dan teknologi,Dunia maya atau media internet menjadi favorit semua orang.Mencari informasi tentang apapun,Semua ada disini...Ilmu pengetahuan,perkenalan menambah teman,bisnis OL,dll sampai dengan PENIPUAN...!!!
Saya akan membagi pengalaman yang saya alami belum lama ini...
KEJAHATAN terjadi karena ada kesempatan dan kurang waspadanya korban...
Ini terjadi ketika saya berkenalan dengan orang bule yang ngakunya warga negara Inggris-Jerman dengan nama ANDERSON PHILLIPS  lewat e-mail,saya pikir lumayan,buat ngelancarin cas cis cus bahasa inggris.
Profil lumayan dan meyakinkan...ternyata benar kata pepatah,jangan cepat yakin hanya melihat dari kulitnya,tapi lihat lah isinya sampai kedalam baru yakin untuk mempercayainya...
Sekian lama komunikasi lewat e-mail hingga percaya dengan segala kata-kata yang dirangkai lewat kalimat cukup membuatku terbuai,,
Sampai suatu saat, si bule mengatakan bahwa dia telah mengirim barang lewat paket pengiriman kurir di luar negeri,,,,

Inilah email yang di kirim mengenai paket yang ternyata modus penipuan dengan jaringannya :

Darling, the package contains, ( my personal documents) which are to be use for the investment there in your country ( HP laptop)( 7 Perfume)( iPhone LG PRODUCT Red color), ( Diamond Ring) for our engagement, with the some cash (The amount in the Package is 30%) of the payment from my company, which supposed to stand as the performance bond to my contract, I don't want my company to know about this Money that is why I sealed in the pack. Honey because of the contract agreement I have no right to send Money out through my personal account or from the payment that made for the contract until the contract is done but as I mentioned to you that after my contract I will be flying direct from Venezuela to Indonesia to meeting so I have decide to send the cash to you so that my coming after the contract can be easy for me and for you to also arrange some things before my coming such as a nice house or apartment where we'll be staying on my arrive there because I never like to stay in a hotel.

I sent with the information's you gave to me...

Name:  Sanja Lawina 

Here are the shipment details:

Click or copy and paste: http://www.worldpointcourierservice.com/global/

Your Tracking number: WPCS001123648

Always tracking it online to know when it will be delivery to you.

Please let me know as soon as you receive the package.





Dan ini terjemahan dari mbah Google translate :
Sayang, paket berisi, (dokumen pribadi saya) yang harus digunakan untuk investasi ada di negara Anda (HP laptop) (7 Parfum) (iPhone LG PRODUK Merah warna), (Diamond Ring) untuk ikatan kita, dengan beberapa tunai (Jumlah dalam Paket adalah 30%) dari pembayaran perusahaan saya, yang seharusnya berdiri sebagai jaminan pelaksanaan untuk kontrak saya, saya tidak ingin perusahaan saya tahu tentang Uang ini yang mengapa saya disegel dalam kemasan . Sayang  karena perjanjian kontrak saya tidak punya hak untuk mengirim uang melalui rekening pribadi saya atau dari pembayaran yang dibuat untuk kontrak sampai kontrak tersebut dilakukan tetapi seperti yang saya sebutkan kepada Anda bahwa setelah kontrak saya, saya akan terbang langsung dari Venezuela untuk Indonesia ke pertemuan jadi aku telah memutuskan untuk mengirim uang tunai untuk Anda sehingga saya datang setelah kontrak dapat mudah bagi saya dan bagi Anda untuk juga mengatur beberapa hal sebelum saya datang seperti  rumah yang bagus atau apartemen di mana kita akan tinggal ketika  saya tiba di sana karena saya tidak pernah ingin menginap di hotel.

Saya kirim dengan informasi yang Anda berikan kepada saya ...

Nama: Sanja Lawin sebuah

Berikut adalah rincian pengiriman:

Klik atau copy paste: http://www.worldpointcourierservice.com/global/

Pelacakan nomor anda : WPCS001123648

Selalu pelacakan online untuk mengetahui kapan akan pengiriman kepada Anda.

Para pembaca dumay yang budiman,
Karena kurang pintar dan mengerti tentang situs,web dan perangkat dstnya,http:www.worldpointcourier diatas saya buka di internet ternyata memang ada,,,

Selanjutnya,
Perjalanan paket barang itu berawal dari London,transit Australia dan sampai di kuala lumpur Malaysia,itu yang terlihat lewat internet yang kubuka,,,
Pada saat barang ada di Kuala Lumpur,saya ditelpon dari pihak pengiriman Kuala Lumpur,mereka katakan barang hanya berhenti sampai di Kuala Lumpur karena pembayaran biaya pengiriman habis sampai disitu.Lalu mereka meminta biaya pengiriman kembali kepada saya sejumlah Rp 7.200.000,-
Sebenarnya rasa heran dan bertanya-tanya dalam hati  itu ada,tapi entah kenapa saya tetap mengikuti semuanya sampai transaksi itu bisa terjadi hingga akhirnya uang  seJUMLAH Rp 7.200.000 + Rp 400.000 biaya kirim lewat Western Union ke Kuala Lumpur dengan alamat :add 50,jalan Kuching Kuala Lumpur Malaysia.
Percaya tidak percaya,disini saya baru menyadari kalau hipnotis lewat telepon memang bisa terjadi meskipun saya sudah diperingati saudara saya sendiri,,,ASLI !!!
Setelah Uang itu terkirim,BULE KERE itu kembali mengirim email kalau besok paket barang itu akan dikirim ke Indonesia setelah dia ada dikonfirmasi pihak kuala lumpur...
Keesokan harinya,saya menunggu kabar dengan harap-harap cemas, karena entah mengapa,saat bangun pagi hati dan pikiran jadi tidak nyaman dan tenang,seperti baru menyadari sesuatu yang buruk sudah terjadi...!



Sekitar pukul 11 siang,Saya kembali dapat telpon dari kuala lumpur,mereka menanyakan isi paket yang dikirim untuk saya, sekilas saya hanya mengatakan kalau ada hp Laptop,lalu penelpon dan alamat penerima uang yang kemarin saya kirim an.FARZLINDA BINTI SULAIMAN mengatakan,:”anda tahu ada uang dalam paket ini ?” saya bilang tidak tahu,,lalu dia bilang LAGI :”ada uang dalam paket ini,itu terdeteksi scanner kami,dan ibu tahu,uang tidak boleh dikirim lewat paket,kalau ketahuan itu kena denda,untuk paket ini dendanya  sebesar
Rp 16.500.000 baru barang boleh dikirim langsung ke alamat penerima.”
OMG, Ya TUHAN,,,,jantungku terasa berhenti berdenyut mendengar kalimat tersebut,,,saya benar-benar tersadar kalau saya sudah kena tipu,,,,
Dengan emosi saya katakan kepada mereka,kalau saya tidak akan mengeluarkan SATU SEN pun uang untuk paket itu,
“Kalian penipu !!!”
Seperti tidak berpijak pada bumi, saya hubungi BULE KERE lewat operator,
saya katakan :”fuck U !!!”

Pembaca dunia maya yang budiman,
Ternyata mereka tidak menyerah,BULE KERE dan jaringan mereka tetap bergerak untuk meneruskan aksinya,
Si BULE KERE mengirimkan email yang isinya katanya pihak perusahaannya akan membantu penyelesaian pembayaran di Malaysia lewat duta besar Inggris yang ada di Malaysia,,,saya tetap tidak percaya,karena ditengah kalimatnya yang mempesona terdapat kalimat:”sayang,tolong lakukan apapun yang mereka minta ketika barang itu sudah sampai di Jakarta.”
Tuhanku,dugaanku benar,,,,
Ketika saya ditelpon seorang laki-laki dengan bahasa Inggris yang tidak saya mengerti,intinya dia mengaku sebagai konsulat inggris dari malaysia...karena komunikasi bahasa inggris tidak nyambung,seorang wanita dengan bahasa Indonesia menjadi penterjemah,katanya paket barang tersebut sudah dibawa dari Malaysia oleh konsulat Inggris tersebut,,,saya tanya alamat kantor mereka,wanita yang mengaku bernama ANITA itu bilang kalau alamat mereka di MENARA THAMRIN Lt.10 jakarta,,saya segera cari tahu lewat internet alamat tersebut,ternyata alamat dan nama yang katanya “UNITED MISSION OFFICE” yang khusus menangani paket pengiriman dari luar negeri itu fiktif,,,saya minta mereka mengirim lewat fax tentang semua dokumen paket pengiriman,wanita itu bilang :”maaf,TIDAK BISA,ibu harus bayar cash dulu sebesar ± 48.000.000 !!!!
Saat itu,saya benar-benar marah dan murka.....seperti tidak berada dalam dunia,,,saya sadar  benar-benar sudah TERTIPU !

Pembaca dumay yang masih setia  untuk menyimak tulisanku ini...
PENYESALAN SELALU DATANG TERLAMBAT;NASI SUDAH JADI BUBUR...
saya tidak mungkin mendapatkan kembali uang yang sudah saya keluarkan sebesar
Rp 7.600.000,- yang sebagian adalah hasil bon dengan ibu dan kakak saya...
Sekarang,walaupun dengan rasa malu karena kecerobohan dan kebodohan,saya tetap melaporkan peristiwa penipuan ini kepada pihak kepolisian,meskipun bukti yang ada mustahil bisa mengembalikan uang saya apalagi sampai bisa menangkap mereka,namun saya yakin,suatu saat sindikat jaringan penipuan ini akan tertangkap dan kena batunya...karena diatas segalanya,apapun yang terjadi di muka bumi ini,,,
...TUHAN YANG MAHA KUASA TIDAK TIDUR,DIA MEMBERIKAN MASALAH BAGI UMATNYA NAMUN DIA JUGA MEMBERI JALAN KELUAR BAGI PERMASALAHAN YANG DIHADAPI UMATNYA...
Pembaca dumay yang budiman,ini adalah nomor-nomor yang sindikat gunakan untuk berkomunikasi dengan korban :
0823 3440 8869
0823 3126 2498
0823 3459 1152
0823 3173 2230
0823 3459 1186, hanya sebagian yang saya sampaikan,dan ini adalah semua kode area simpati kartu As wil.Surabaya.

Dan ini telepon an.jaringan mereka yang dari malaysia :
An.FARZLINDA BINTI SULAIMAN :  +60166576684
                                                +601113235935
An.yang mengaku konsulat inggris dari malaysia :0818 0642 6893 kartu XL kalau tidak salah wilayah Jawa Tengah (Yogyakarta)

Ini dia DATA an. ANDERSON PHILLIPS
TUAN ANDERSON PHILLIPS :007031939414 ini nomor yang dia berikan kepada saya;
atau +447031939414 dua (2) kali saya hubungi lewat operator 107 bisa nyambung karena lewat hp tidak bisa masuk mungkin sudah diprogram;
atau +7007031939414, dan sekarang nomor kode baru didepan (+7) muncul otomatis di email an: andersonphillips7@yahoo.co.uk dari situs Badoo Trading Limited yang beralamat di 12 Red Lion Square,London,WC1R 4QD, yang menurut  di e-mail itu posisinya di Thimphu-Bhutan, bekerja di PERUSAHAAN MINYAK SHELL OIL COMPANY MANCHESTER,UK  sebagai Engineer pertambangan, dan email an.ANDERSON PHILLIPS ini sampai dengan saya menuliskan kisah saya ini masih aktif,semoga bagi pembaca kisah saya ini punya informasi dan bisa membantu dengan tulus bukan membantu untuk memperpanjang jalur penipuan lagi...:)
Previous
Next Post »